Gunakan Bom Fosfor, Serangan Rezim Asad dan Rusia untuk Bunuh Sebanyak Mungkin Warga Suriah

Suriah-Gunakan Bom Fosfor, Serangan Rezim Asad dan Rusia untuk Bunuh Sebanyak Mungkin Warga SuriahSALAM-ONLINE: Jet tempur Rusia pada Sabtu (25/6) melancarkan serangan dengan menggunakan bom fosfor yang secara sengaja mennargetkan warga sipil di daerah Aleppo, kantor berita Orient News melaporkan, Ahad (26/6).

Orient News melansir, pasukan rezim Asad dan sekutunya, Rusia, juga melancarkan serangan ke wilayah pedesaan dengan menggunakan bahan yang sama.

Bom Fosfor atau nama kerennya sering di sebut WP(White Phosphorus) atau lebih keren lagi disebut Willy Pete. Penggunaannya menjadi terlarang jika digunakan di kawasan penduduk atau daerah yang banyak warga sipilnya.

Saat bersentuhan dengan udara terbuka, WP akan menyala dan beroksidasi menjadi phosphorus pentoxide. Panas yang dihasilkan akibat reaksi ini meledak menjadi nyala api kuning dan menghasilkan asap putih yang tebal.

WP jika mengenai manusia menyebabkan luka bakar yang dalam dan menyakitkan. Luka bakar yang dihasilkan bisa sampai menembus tulang.

Ciri-ciri luka bakar yang dihasilkan tampak pada bagian necrotic dengan warna kekuning-kuningan dan bau seperti bawang putih. Luka bakar akibat WP ini memakan waktu yang lama untuk disembuhkan.

Serangan udara yang dilakukan oleh rezim Asad dan Rusia dilakukan tanpa pandang bulu dengan selalu menargetkan warga sipil di lingkungan perumahan. Target serangannya murni di area permukiman, karena tidak terdapat kelompok petempur atau militer dan pihak oposisi apa pun di wilayah tersebut.

Baca Juga

Seorang aktivis lokal mengungkapkan bahwa serangan yang dilakukan rezim Asad dan Rusia dilakukan untuk membunuh sebanyak mungkin warga Suriah.

Rekaman video yang disebarluaskan melalui media sosial menunjukkan kerusakan yang disebabkan oleh serangan rezim Asad dan Rusia di wilayah Aleppo bagian utara Hayyan dengan bom fosfor yang dalam kesepakatan internasional dilarang.

Biyanon, al-Tamorah, Kafr Hamra, al-Mallah, Anadan dan al-Kastello adalah di antara jalan yang paling ditargetkan oleh rezim Asad dan Rusia di Aleppo dengan menggunakan bom fosfat dan bom vakum.

Sebagai catatan Rusia telah meningkatkan serangan setelah rezim Asad mengalami kerugian besar dalam peperangan melawan kelompok oposisi di wilayah Aleppo pedesaan Khlessa. (EZ/salam-online)

Sumber: Orient News

Baca Juga