Kunjungi Mesir, Hillary Clinton Dilempari Botol dan Tomat

Demo menolak Hillary di Mesir

KAIRO (salam-online.com): Demonstran Mesir di kota Alexandria melemparkan botol dan tomat ke arah iring-iringan mobil kunjungan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Hillary Clinton.

Mengutip Reuters, sejumlah besar pengunjuk rasa berkumpul di luar konsulat AS mengecam intervensi Washington dalam urusan internal Kairo.

Hillary – Mursi

“Kami menentang kunjungan pejabat Amerika ke Mesir, mengapa? Karena mereka berusaha untuk menekan lembaga kepresidenan baru, dan kami  tidak dapat menerima segala bentuk campur tangan dalam urusan Mesir,” kata seorang pengunjuk rasa.

Baca Juga

Protes serupa juga digelar di luar hotel tempat Clinton menginap di Kairo pada Sabtu malam.

Seperti diketahui, kedatangan Clinton adalah untuk mengadakan pertemuan dengan Presiden Mesir Muhammed Mursi  dan bertemu dengan Hussein Tantawi, Ketua Dewan Tinggi Angkatan Bersenjata Mesir.

Washington yang selalu mendukung mantan rezim diktator Mesir Hosni Mubarak selama lebih dari tiga dekade, kini mengklaim akan
mendukung transisi negara itu ke demokrasi. (lensaindonesia/salampos)

 

Baca Juga