Qatar Kirim Bantuan ke Gaza Lewat Mesir
KAIRO (SALAM-ONLINE): Pemerintah Mesir untuk pertama kalinya sejak tahun 2007 mengizinkan truk pembawa bantuan memasuki Jalur Gaza di Palestina melalui wilayahnya, lansir Reuters.
“Ini untuk pertama kalinya sejak Hamas meraih kekuasaan di basis Palestina pada 2007,” ujar seorang pejabat perbatasan Mesir, sebagaimana dikutip Reuters.
Konvoi truk tersebut dilaporkan membawa bantuan yang berasal dari Qatar dan memasuki Gaza melalui pintu perbatasan di Rafah pada Sabtu (29/12/2012).
Namun penjajah Israel telah melonggarkan blokade mereka terhadap wilayah Gaza seiring dengan gencatan senjata yang telah mereka sepakati dengan Hamas.
Akibat blokade terhadap Jalur Gaza sejumlah bantuan dan barang akhirnya diselundupkan dari Mesir lewat jalur tersembunyi seperti melalui jaringan terowongan bawah tanah di kawasan itu.
Bantuan Qatar
Bantuan ini adalah bagian dari pengiriman bahan bangunan yang disumbangkan oleh negara-negara Teluk yang digagas Qatar. Qatar telah menjanjikan bantuan sekitar US$ 400 juta atau Rp 3,8 triliun untuk membangun kembali Gaza lewat perbaikan sejumlah sekolah, jalan raya, rumah sakit dan rumah warga yang rusak akibat serangan teroris Israel beberapa waktu lalu.
Pejabat Hamas mengatakan kebijakan Mesir mengizinkan masuknya bantuan dari Qatar melalui Rafah merupakan sebuah langkah yang positif.
“Kami berharap pemerintah Mesir akan membuka perbatasannya secara permanen bagi masuknya sejumlah barang sehingga warga kami bisa memenuhi kebutuhannya,” kata Kepala Hubungan Media Otoritas Hamas di Gaza, Ehab al-Ghsain. (salam-online)