ISAC: ‘Orangtua Abu Roban Minta Kapolri Bebaskan Supiyanto’

terorisme-supiyanto-jpeg.image
Supiyanto

SALAM-ONLINE: Orangtua Supiyanto yang juga orangtua Abu Roban menyampaikan harapannya melalui  The Islamic Study and Action Center (ISAC) agar anaknya (Supiyanto) dibebaskan karena mereka yakin anaknya tak terlibat dengan yang disebut sebagai “terorisme”.

Supiyanto adalah warga desa Timbang Rt 02 Rw 05 Banyuputih Kabupaten Batang, Jawa Tengah. Pekerjaan sehari-hari Supiyanto adalah buruh bangunan dan terkadang serabutan. Ia punya 1 istri dan 1 anak yang masih bayi.

Supiyanto ditangkap di Limpung Batang pada pada Rabu (8/4/2013. Ibu korban, Suyana, 58 tahun dan ayahnya Mihat, sempat syok ketika Densus 88 masuk rumah dengan menggedor pintu.

Baca Juga

Waktu itu Suyana sedang menunggu istri dari Untung Hidayat aliyas Abu Roban yang mau melahirkan. Untung Hidayat adalah kakak dari Supiyanto yang meninggal karena ditembak Densus 88 Anti Teror Mabes Polri.

Suyana meminta kepada Kapolri untuk membebaskan Supiyanto. Sambil menangis Suyana berharap kepada ISAC dan Tim Pembela Muslim (TPM) untuk bisa membantu memulangkan Supiyanto.

Demikian rilis yang disampaikan Sekjen ISAC, Endro Sudarsono, S.Pd, kepada redaksi salam-online, Ahad (12//5/2013).

Baca Juga