Penasihat Al Azhar Minta Para Pemimpin Dunia Islam ‘Bersuara’ atas Pembantaian di Mesir

Mesir-Penasihat Al Azhar-jpeg.image
Syaikh DR Hassan Syafi’i

KAIRO (SALAM-ONLINE): Penasihat Grand Syaikh Al-Azhar, Syaikh Dr Hassan Syafi’i meminta kepada seluruh pemimpin Dunia Islam, termasuk Presiden Indonesia, Malaysia, dan Negara Islam lainnya, agar ‘bersuara’, dan segera mengeluarkan pernyataan resmi: mengutuk pembantaian di Medan Rab’ah Al-Adawiyah.

Dr Hassan juga mendesak Imam dan Grand Syaikh Al Azhar, Dr Ahmed Al-Tayeb, untuk segera campur tangan mencegah berlanjutnya pembantaian terhadap demonstran tak bersenjata.

Dr Hassan mengatakan dalam sebuah wawancara dengan kantor berita Al-Jazeera Mubasher Mesir, bahwa ini adalah pembantaian kepada rakyat Mesir.

Baca Juga

“Saya berharap Grand Syaikh Al-Azhar segera mengutuk pembantaian ini dan mendengar langsung pernyataan beliau,” pinta Dr Hassan. “Saya menyeru kepada semua orang untuk segera menghentikan pembantaian berdarah ini,” imbuhnya.

“saya tidak mempunyai apa-apa di umur saya yang tua renta kecuali mengatakan yang haq dan yang batil, serta mengutuk orang yang membolehkan kesucian darah seseorang tumpah,” pungkasnya.(eramuslim), salam-online

Baca Juga