Gaza Gelap tanpa Listrik Kembali Dihujani Roket ‘Israel’
SALAM-ONLINE: Kurang lebih dua jam yang lalu, Rabu (25/6) pukul 04.37 WIB atau sekitar jam 1 dini hari waktu Palestina, jurnalis dan aktivis Indonesia yang tinggal di Gaza, Abdillah Onim, melaporkan seluruh wilayah Gaza dihujani roket penjajah ‘Israel’.
“Seluruh wilayah Gaza dihujani roket ‘Israel’ dari pesawat tempur jet F-16, dentuman roketnya sangat dahsyat,” Onim mengabarkan kepada redaksi salam-online, Rabu (25/3), jelang kumandang adzan Subuh waktu Jakarta.
Dilaporkan, belum diketahui apakah ada korban meninggal. “Semoga tak ada,” imbuhnya.
Saat ini, belasan drone, pesawat tanpa awak, masih beraksi di atas langit Gaza untuk mencari sasaran. “Suaranya sangat mengganggu pendengaran. Malam ini Gaza tanpa listrik, gelap, suara pesawat tanpa awak yang sangat berisik, dihujani roket ‘Israel’. Allahu Akbar. Doakan anak-anak dan rakyat Gaza, semoga dilindungi Allah,” ujar Onim.
“Ihjimhum wanshur ‘alaina (serang mereka, ‘Yahudi’, dan beri kemenangan pada kami. Hasbunallah wani’mal wakil…,” pungkasnya.
Mari doakan keselamatan dan kemenangan Muslim Gaza khususnya dan Palestina umumnya. (so)