Dalam Sehari, Serangan Rusia di Suriah Bunuh Puluhan Warga Sipil

rwsy_1DEIR EZ-ZOR (SALAM-ONLINE): Militer Rusia pada Rabu (20/1) kembali melakukan pembantaian terhadap warga sipil Suriah di desa Husseiniya al-Hosan, Deir Ez-Zor. Serangan tersebut telah merenggut puluhan nyawa rakyat sipil.

Sumber-sumber lokal mengatakan bahwa pesawat tempur Rusia menargetkan desa Husseiniya, al-hosan, Shaqra dan al Jeneina pedesaan barat Deir ez-Zour dengan menggunakan bom cluster yang dilarang secara internasional dan telah menyebabkan kematian lima warga sipil di Husseiniya, 7 orang di kota Shaqra, dan lainnya terluka parah.

Pada Kamis (21/1), pesawat tempur Rusia menargetkan dan meluluhlantakkan lebih dari sebelas daerah di Deir ez-Zour, EldorarShamia melaporkan.

Dua belas orang meninggal dunia setelah pasukan Rusia menyerang sebuah sekolah di desa al-Qasabi, Alknamat dan Albgialiah serta wilayah sekitar ladang minyak al-Omar di pedesaan timur.

Baca Juga

Di tempat lain, pada Rabu (20/1) kemarin pesawat tempur Rusia melakukan pembantaian terhadap warga sipil di Kota Albulel timur, Deir ez-Zour dan telah merenggut nyawa 15 warga sipil. (EZ/salam-online)

Sumber: Eldorar

Baca Juga