Laksanakan Misinya untuk Suriah, Sejumlah Pesawat Tempur Saudi Tiba di Pangkalan Incirlik Turki

Saudi-TurkiRIYADH (SALAM-ONLINE): Sejumlah Jet tempur militer Arab Saudi telah tiba di pangkalan udara Incirlik Turki di provinsi Adana selatan untuk melaksanakan misinya di Suriah bersama Turki, juru bicara militer Saudi Brigadir Jenderal Ahmed Al Assiri mengatakan Sabtu seperti dilansir kantor berita Anadolu, Ahad (14/2).

Dia tidak mengatakan jumlah pesawat tempur Saudi yang sekarang ditempatkan di basis militer di Turki, tetapi menyebut lebih banyak lagi pesawat yang akan dikirim ke pangkalan Incirlik di masa mendatang. Assiri juga mengatakan Saudi belum mengirim pasukan daratnya.

Tentang kemungkinan operasi darat di Suriah, pejabat Saudi mengatakan bahwa pakar militer mereka masih menganalisis situasi dan rincian yang akan diselesaikan dalam beberapa hari mendatang.

Sementara Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu juga mengatakan Sabtu bahwa belum ada keputusan tentang operasi darat negaranya di Suriah.

Baca Juga

“Saat ini belum ada keputusan atau strategi untuk melakukan operasi darat,” ujarnya seraya menambahkan, “meskipun Turki telah lama menganjurkan operasi darat di Suriah.”

Seperti diberitakan sebelumnya, selain memerangi ISIS, Turki dan Saudi menginginkan lengsernya rezim Basyar Asad di Suriah. Jika Turki dan Saudi benar-benar terlibat dalam pertempuran darat di Suriah, maka bukan tidak mungkin mereka akan bertemu dengan tentara Iran dan milisi Syiah yang selama ini membela rezim Basyar Asad. (mus)

Sumber: Anadolu

Baca Juga