Abdul Aziz Meninggal Usai Kumandangkan Adzan Jumat

AbdulXAzizXMeninggalXUsaiXKumandangkanXAdzanXJumat-ilustrasiXMenaraXmasjid
Menara Masjid (Ilustrasi)

ACEH (SALAM-ONLINE): Usai mengumandangkan adzan Jumat di Masjid Nurul Iman, Abdul Aziz (55), sopir asal Desa Keupok, Kecamatan Nibong, Aceh Utara, meninggal dunia.

Setelah pelaksanaan shalat Jumat, barulah jenazah sang muadzin dibawa ke rumahnya oleh jamaah masjid.

Seorang warga Nibong Baroh, Razali (30), mengungkapkan, saat ia tiba di Masjid Nurul Iman, Abdul Aziz sedang mengumandangkan adzan.

“Agak aneh, setelah adzan tidak langsung dilanjutkan dengan khutbah, tapi ada jeda sekitar lima menit. Jamaah di masjid sempat menoleh ke kiri dan ke kanan, seperti ada sesuatu yang baru saja terjadi,” ujar Razali kepada Serambi Indonesia.

Seusai berwudhu,Razali langsung masuk ke masjid dan bertanya kepada jamaah yang lain apa yang sebenarnya terjadi.

“Seorang jamaah bilang, muadzin tiba-tiba ambruk,” ujar Razali.

Tak lama kemudian, lanjut Razali, ia melihat beberapa jamaah mengangkat Abdul Aziz dari shafnya paling depan ke dalam ruangan pengurus masjid.

Baca Juga

Lalu imam masjid membisikkan kepada khatib bahwa muadzin sudah meninggal.

Diawali dengan lafadz Innaa lillaahi wainnaa ilaihi raaji’uun, khatib langsung mengumumkan bahwa muadzin baru saja meninggal.

“Pada saat itulah saya baru tahu bahwa Abdul Aziz yang selama ini sering mengumandakankan adzan, meninggal di masjid,” kata Razali.

Kemudian pengurus pun mengabarkan kejadian itu kepada pihak keluarga.

“Setelah pelaksanaan shalat Jum’at, barulah jenazah Abdul Aziz dibawa pulang ke rumahnya menggunakan mobil ambulans,” ujar Razali yang dibenarkan jamaah lainnya, Syakya (35).

Razali menyebutkan, selama ini Abdul Aziz sering jadi muadzin di masjid itu, bukan hanya pada shalat Jumat, tapi juga saat shalat fardhu lima waktu.

Sumber: Tribunnews

Baca Juga