Menhan Ryamizard: “Yang Makar Itu Siapa? Jangan Sampai Fitnah”

menhan-ryamizard-ryacudu-4
Menteri Pertahanan Jenderal TNI (Purn) Ryamizard Ryacudu

JAKARTA (SALAM-ONLINE): Menteri Pertahanan Jenderal TNI (Purn) Ryamizard Ryacudu mengaku, belum mendapat informasi terkait upaya penggulingan pemerintah atau makar di balik aksi unjuk rasa, baik 25 November maupun 2 Desember.

Seperti diberitakan sebelumnya, informasi tentang upaya makar itu diungkapkan oleh Kapolri Jenderal Pol Toto Karnavian.

“Siapa yang makar? Yang makar itu siapa? Saya tidak dengar itu ya, intelijen saya tidak dengar itu,” kata Ryamizard di kantornya, Selasa (22/11).

Mantan Kasad ini mengatakan, sejak Indonesia berdiri sampai sekarang, belum pernah ada upaya makar terhadap pemerintah.

Ryamizard tak mau menebak-nebak siapa pihak yang dimaksud Polri yang berencana menggulingkan pemerintah.

Baca Juga

“Kita kalau ngomong yang pasti benar, jangan sampai yang kata orang, fitnah nanti kan,” kata dia.

Kapolri sebelumnya mengaku mendapat informasi bahwa ada “penyusup” di balik aksi demo tersebut dan akan menduduki gedung parlemen Senayan, Jakarta.

Terlebih lagi, Tito mendapat informasi bahwa ada sejumlah rapat terkait upaya menguasai DPR. Rencana aksi unjuk rasa tersebut masih terkait proses hukum terhadap Gubernur nonaktif Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang menjadi tersangka penista agama.

Sumber: Kompas, Republika.co.id

Baca Juga