Terima Kunjungan Anies, Perhimpunan Al-Irsyad Respons Tiga Fokus Perhatian Pemprov DKI
JAKARTA (SALAM-ONLINE): Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Perhimpunan Al-Irsyad mengadakan silaturahim dengan Gubernur DKI Jakarta terpilih, Prof Dr Anies R Baswedan, pada Selasa (16/5) di kantor DPP Perhimpunan Al-Irsyad Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat.
Dalam pertemuan tersebut, Ketua Umum DPP Perhimpunan Al-Irsyad, dr. Basyir Ahmad Syawie merespons tiga fokus perhatian yang ditekankan pemprov DKI Jakarta, yaitu lapangan pekerjaan, pendidikan dan kebutuhan pokok. Dalam hal ini, Perhimpunan Al-Irsyad turut serta untuk membantu memberikan gagasan agar program-program itu dapat direalisasikan oleh gubernur terpilih.
“Kami juga ikut membantu mengingatkan kepada gubernur apabila ada janji-janji yang belum dilaksanakan ke depannya,” ujar Basyir saat konferensi pers, Selasa (16/5) di kantor DPP Perhimpunan Al-Irsyad, Kramat Raya, Jakarta Pusat.
Basyir yang mantan Wali Kota Pekalongan ini menyampaikan, Perhimpunan Al-Irsyad akan ikut serta membantu menyelesaikan situasi yang tidak menguntungkan dalam skala nasional.
“Masalah kemiskinan akan menjadi poin penting bersama, dan saya kira ini perlu dikerjakan bersama-sama,” harapnya.
Selain Basyir, silaturahim dengan Gubernur Terpilih ini juga dihadiri oleh beberapa pengurus DPP Perhimpunan Al-Irsyad, antara lain Wakil Ketua Umum Ustadz Yusuf Utsman Baisa, Ketua Majelis Syuro Khalid Bawazir, anggota Majelis Syuro Husein Maskati, Sekjen Perhimpunan Nasser Seff, Majelis Pakar Prof Helmy Maskati dan Majelis Fatwa Ustadz Firanda Andirja. (EZ/Salam-Online)