Empat Mahasiswa Al-Azhar Asal Indonesia Ditahan, Fadli Zon Akan Undang Dubes Mesir

 JAKARTA (SALAM-ONLINE): Wakil Ketua DPR Fadli Zon menerima pengaduan dari keluarga empat mahasiswa Indonesia yang saat ini sudah satu bulan ditahan oleh otoritas kemanan mesir tanpa tuduhan yang jelas.

Karenanya, politisi Partai Gerindra ini akan mengundang Duta Besar Mesir untuk Indonesia ke kantornya untuk mengonfirmasi dalam upaya pembebasan keempat mahasiswa yang saat ini masih belum jelas kondisinya itu.

“Saya kira itu yang akan kita lakukan secara cepat,” ungkap Fadli.

Pihak keluarga pun meminta Fadli Zon melakukan upaya birokrasi untuk membebaskan keempat mahasiswa yang sampai saaat ini masih tercatat sebagai pelajar di Universita Al-Azhar Kairo tersebut.

Fadli Zon saat menerima pengacara dan keluarga empat mahasiswa asal Indonesia yang ditahan di Mesir di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (3/7). (Foto: MNM/Salam-Online)
Baca Juga

Keempat mahasiswa yakni Adi Kurniawan, Achmad Afandy, Rifai Mujahidin Al-Haq dan Mufqi Al-Banna, ditangkap di Kota Samanud. Sementara keberadaan mereka di kota tersebut untuk menuntut ilmu hadits.

Selama keberadaan mereka di Kota Samanud, menurut pihak keluarga, tidak pernah tercatat melakukan pelanggaran hukum, sehingga hal itu dirasa aneh, kenapa mereka ditangkap.

“Seharusnya kalau tidak ada seperti itu harus ada protes dong,” kata Fadli saat menerima pengacara dan keluarga empat mahasiswa itu di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Senin (3/7).

Selain itu, untuk mempercepat proses pembebasan, Fadli sendiri meminta catatan tertulis, yang kemudian akan segera meneruskan kasus tersebut pada Komisi I DPR, Kementerian Luar Negeri dan Duta Besar Indonesia di Mesir. (Nizar Malisy/Salam-Online)

Baca Juga