Usai Pesta Tahun Baru Masehi di Jakarta, Sampah Berserakan di Monas dan Sekitarnya

Sampah berserakan usai pesta tahun baru di monas dan sekitarnya. (Foto S/Okezone)

JAKARTA (SALAM-ONLINE): Sampah berserakan di lapangan Monas dan sekitarnya usai perayaan Tahun Baru 2018 Masehi. Sebagian besar sampah yang terlihat berasal dari sisa-sisa bungkus makanan.

Dilansir dari detikcom, Senin (1/1/2018) di halaman monas hingga jalan menuju Sarinah, Jakarta Pusat, Senin (1/1/2018), terdapat banyak sampah plastik dan kertas berserakan. Pengunjung yang hadir pun tak mengindahkan peraturan membuang sampah pada tempatnya.

Selain berserakan, bau sampah pun tercium karena tercampur dengan air kotor. Pengunjung yang berlalu lalang pun hanya lewat dan tidak menghiraukan sampah-sampah tersebut.

Tumpukan sampah juga nampak berceceran di berbagai sudut. Beberapa tempat sampah juga sudah tidak mampu lagi menampung volume sampah yang melonjak.

Dengan meningkatnya volume sampah, para pengunjung mulai merasa terganggu. “Ya sebenarnya ganggu banget sih mas, tapi mau gimana lagi. Tempat duduknya sudah penuh,” ujar Lilis seperti dikutip Jawapos.com, Senin (1/1).

Wanita menggunakan baju putih tanpa hijab itu mengatakan enggan berpindah, lantaran sudah capek seharian memutari kawasan Monas. Lilis dan keluarga merasa sudah nyaman duduk di dekat sampah tersebut. “Udah nyaman sih mas, males juga,” lanjutnya sambil tertawa.

Salah satu temannya, Andri berharap sebaiknya disediakan kantong plastik besar, sebelum pengunjung mulai membludak. “Kayak kantong plastik hitam itu loh, yang biasanya dipake buat sampah-sampah banyak. Biar teratur saja,” katanya.

Petugas keamanan yang berjaga bernama Bima menggambarkan kondisi monas yang sudah bisa dipastikan menyedihkan setelah perayaan tahun baru itu. “Besok kalau lihat monas pasti nangis, banyak banget sampahnya,” tutur Bima usai perayaan tahun baru.

Baca Juga

Nampak petugas PPSU terlihat sedang menyapu jalanan di lampu merah Sarinah, Jakarta Pusat saat lampu sedang merah.

Padahal, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebelumnya telah mengimbau agar warga membersihkan sampah usai acara.

“Jakarta masalahnya sering banyak genangan di mana-mana. Itu karena sampah. Jadi saya harap, habis ini sampah kita bersihin,” kata Anies dari panggung di Monas, Jakarta Pusat, Ahad (31/12/2017) malam sesaat sebelum pergantian tahun.

Namun, Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Isnawa Adji memastikan Pasukan Orange Dinas Lingkungan Hidup telah mengangkut seluruh sampah yang berserakan sebelum pukul 06.00 WIB.

“Kami tugaskan seluruh pejabat eselon 4, eselon 3, bahkan Kepala dan Wakil Kepala Dinas untuk turun ke lapangan. Malamnya kami pantau seluruh titik keramaian di Jakarta, begitu acara selesai dan massa mencair, proses pembersihan langsung dimulai,” kata Isnawa.

Menurut Isnawa, proses pembersihan tahun ini relatif terbantu, karena sebelumnya petugas telah membagikan 10.000 kantong sampah kepada para pedagang dan pengunjung.

“Sampah banyak yang sudah terkumpul, jadi proses pembersihan relatif mudah. Sedangkan untuk jalan, kami menggunakan 30 unit Road Sweeper, pembersihan pun cepat,” terangnya.

Sumber: detik.com, Jawapos.com

Baca Juga