Gara-gara Aksi Beri ‘Kartu Kuning’, Pertemuan BEM UI dengan Jokowi Batal

JAKARTA (SALAM-ONLINE): Aksi Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Indonesia (UI) Zaadit Taqwa mengacungkan buku kuning kepada Presiden Joko Widodo  membuat rencana pertemuan antara Presiden Jokowi dengan BEM UI gagal.

Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Johan Budi Saptopribowo mengatakan, awalnya Presiden Jokowi dijadwalkan menerima Ketua BEM UI setelah menghadiri acara Dies Natalis ke-68 UI di Balairiung, Depok, Jawa Barat, Jumat (2/2/18).

“Sebenarnya sudah dijadwalkan Presiden menerima Ketua BEM selepas acara Dies Natalis. Karena katanya ada yang mau disampaikan BEM UI kepada Presiden,” ujar Johan, usai acara tersebut.

Namun, ternyata Ketua BEM UI Zaadit Taqwa melakukan aksi dengan mengacungkan buku berwarna kuning di tengah acara Dies Natalis. Tindakan ini dilakukannya setelah Presiden Jokowi menyampaikan pidato.

Johan memastikan bahwa pertemuan antara Presiden Jokowi dengan BEM UI dibatalkan.

“Tapi acara (pertemuan) itu batal karena aksi tersebut,” ujar Johan.

Baca Juga

Ia tidak menjawab saat ditanya apakah pembatalan pertemuan tersebut merupakan instruksi Presiden Jokowi atau arahan dari protokol kepresidenan.

Seperti diberitakan, Ketua BEM UI Zaadat Taqwa terpaksa diamankan oleh Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) saat Presiden Jokowi menghadiri Dies Natalis ke-68 UI di Balairiung, Depok, Jumat pagi.

Zaadat mengacungkan buku berwarna kuning usai Presiden Jokowi menyampaikan pidato mengenai perkembangan global serta tantangan yang harus dipenuhi lembaga pendidikan.

Tak lama berselang, Paspampres menghampirinya dan memintanya untuk tidak melakukan aksinya itu. Namun, mahasiswa itu menolak. Paspampres kemudian membawa Zaadat keluar dari Balairiung. (*)

Sumber: Kompas.com

Baca Juga