Rezim Asad dan Rusia Perbarui Serangan Terkonsentrasi di Tiga Kota Ghouta Timur
GHOUTA (SALAM-ONLINE): Rezim Basyar Asad dan Rusia memperbarui serangan di kota-kota Ghouta timur, Selasa (20/3/2018), dengan pengeboman terkonsentrasi di tiga kota: Douma, Erbin dan Ain Tarma. Serangan itu telah membunuh dan melukai lusinan orang, termasuk anak-anak.
Koresponden Orient-News melaporkan, rezim Asad dengan milisi-milisi Syiah dukungan Iran dan jet tempur Rusia memulai serangan di kota Douma sejak Selasa (20/3) pagi dengan bom curah dan bom-barel, menewaskan sedikitnya 52 warga sipil dan melukai puluhan lainnya.Serangan udara di Ain Tarma merenggut nyawa 3 orang dan melukai banyak warga lainnya. Sebanyak 8 serangan dengan bom curah dan satu lagi dengan napalm menggempur kota tersebut.
Di Erbin, 3 warga sipil, termasuk 2 anak-anak, terbunuh akibat serangan udara yang sedang berlangsung terhadap kota tersebut, demikian akun twitter Pertahanan Sipil Suriah melaporkan.Milisi rezim telah menghancurkan Ghouta timur menjadi tiga zona terpisah di salah satu serangan paling mematikan dalam perang, menelan korban jiwa lebih dari 1.400 orang sejak bulan lalu. (S)
Sumber: Orient-News