Setelah Rebut Ghouta Timur, Rezim Asad Sasar Provinsi Homs
SALAM-ONLINE: Rezim Basyar Asad Setelah melancarkan serangannya ke Ghota timur, rezim Basyar Asad dan sekutunya pada selasa (17/4/2018) melancarkan operasinya ke provinsi Homs, Kantor Berita Turki, Anadolu Agency, melaporkan, Selasa (17/4).
Saat ini, rezim Asad sendiri telah mendapatkan kendali penuh atas Ghouta Timur yang berada di pinggiran ibu kota Damaskus tersebut. Dan nampaknya rezim Asad hendak mengambil bagian di Homs dan wilayah lainnya yang masih dalam kendali oposisi. Menurut laporan Anadolu, dalam tiga hari terakhir, pasukan rezim telah berhasil mengambil alih beberapa desa seperti, Wadi al-Hubbiya, Wadi al-Qurbat, Ard al-Jassiya, Ard Kabir al-Sheyha, Zahrat Jebabi dan Zahrat Jassiya.
Selama operasi rezim, distrik Teblise dan Rastan di Homs, Deir Ful, Camp Malluk, Musrefiya, Zarafani dan Tirmala yang merupakan rumah bagi populasi sipil yang besar, dilaporkan menjadi sasaran pesawat tempur rezim, roket dan tembakan.
Sumber-sumber lokal mengatakan, tujuan utama rezim adalah untuk mengamankan jalan raya Salamiya yang menghubungkan Aleppo dan Homs utara. Setelah itu rezim berharap dapat merebut area seluas 600 kilometer persegi yang saat ini dipegang oleh oposisi.
Selama lima tahun terakhir, sekitar 200.000 orang masih dikepung di Homs utara. (MNM/Salam-Online)
Sumber: Anadolu Agency