Hamas Desak Tindakan Segera Lindungi Al-Aqsha dari Penggalian Penjajah

SALAM-ONLINE.COM: Hamas mendesak tindakan segera untuk melindungi Masjid Al-Aqsha dari penggalian yang dilakukan penjajah (zionis). Penggalian lanjutan ini sangat membahayakan fondasinya.

“Penggalian lanjutan yang dilakukan oleh Zionis penjajah di area Tembok Al-Buraq dan istana Umayyah merupakan ancaman langsung terhadap fondasi dan dinding Masjid Al-Aqsha yang diberkahi, termasuk sebagai upaya untuk melenyapkan landmark Islam dan sejarah kota Al-Quds (Yerusalem),” demikian pernyataan Hamas yang dirilis, Kamis (23/6/2022), Middle East Monitor (MEMO) melaporkan, Jumat (24/6).

Dikatakan bahwa zionis bertanggung jawab penuh atas dampak dari pelanggaran serius ini. Untuk itu, Hamas meminta Liga Arab, Organisasi Kerjasama Islam (OKI) dan Yordania yang merupakan penjaga Masjid Al-Aqsha agar bergerak segera untuk menghentikan aktivitas penggalian tersebut.

Baca Juga

Sebelumnya, Dewan Wakaf, Urusan Islam dan Tempat-tempat Suci di Kota Yerusalem menyatakan pihaknya “sangat prihatin” dengan “penggalian” yang dilakukan zionis penjajah di sekitar Masjid Al-Aqsha. (S)

Baca Juga