Gertakan Jenderal Iran: “2.000 Rudal Sudah Siap untuk Ditembakkan ke Saudi”

Murtadha Ghurbani-egyptwindow.net-jpeg.image
Murtadha Ghurbani (egyptwindow.net)

SALAM-ONLINE: Kepala Badan Museum Revolusi Iran Jenderal Murtadha Ghurbani mengatakan, 2.000 rudal negaranya siap untuk ditembakkan ke Arab Saudi. “Kami menunggu perintah pemimpin tertinggi revolusi,” kata Garbani. Yang dimaksud Garbani adalah bahwa militer menunggu komando dari Ali Khamenei, pemimpin tertinggi Revolusi Iran.

Ghurbani mengatakan, negaranya tak takut untuk menyerang Saudi jika pemimpin tertinggi Iran itu memerintahkannya. “Hari ini, jika sudah ada perintah dari pemimpin tertinggi revolusi, Khamenei untuk menyerang Saudi, kami sudah siapkan 2.000 rudal yang akan ditembakkan dari Asfahan,” gertaknya seperti dikutip egyptwindow.net, Kamis (1/10).

Ia menegaskan, saat ini Garda Revolusi Iran sudah berada di Suriah, Irak, Lebanon dan Yaman. “Sangat mudah untuk melakukan hal yang sama ke Saudi. Semuanya itu tinggal menunggu komando dari Khamenei sebagai pemimpin revolusi dan yang mewakili Imam Mahdi,” tandasnya.

Baca Juga

Gertakan dan perang urat saraf dari Iran ini tentu saja sebagai buntut dari perang di Yaman dan makin menemukan dalihnya setelah terjadinya peristiwa Mina.Muhammad bin Nayef (kanan)-jpeg.image

Gertakan Iran itu direspon Menteri Dalam Negeri yang juga putra mahkota Kerajaan Saudi Muhammad bin Nayef. “Jika Teheran berani tembakkan satu peluru saja, maka kami akan membuat dunia menyatakan, ‘Di sini pernah ada Teheran’,” tegas Muhammad Nayef. (mus)

Baca Juga