Pejuang Suriah Terus Gempur Pasukan Asad dan Milisi Syiah Dukungan Iran di Hama

HAMA (SALAM-ONLINE): Salah satu kelompok oposisi Suriah terkemuka, Jaisyul Ezza, melancarkan serangan ke pedesaan Hama. Pertempuran sengit pasukan rezim Basyar Asad yang didukung milisi Syiah asing setianya pada Senin (27/3) di desa Ma’rzaf, bagian barat Hama, tak terelakan.

Serangan tersebut menewaskan banyak dari pasukan Asad, koresponden Orient News Firas Karam melaporkan, Selasa (28/3). Sementara itu rezim Asad menargetkan kelompok oposisi dengan senapan mesin 14,5 mm. Namun dengan menggunakan rudal TOW kelompok pejuang Suriah itu berhasil menghancurkan senapan mesin tersebut dan membunuh banyak teroris Asad.

Sementara pertempuran di bagian utara dan barat laut pedesaan Hama juga berhasil dikuasai oleh kelompok oposisi.

Di desa Ma’rzaf, bagian barat Hama, pesawat tempur rezim Asad melancarkan serangan intensif dengan menembakkan rudal di lokasi pejuang oposisi dengan tujuan memaksa mereka untuk mundur.

Pasukan teroris Asad dan milisi asing sekutunya melancarkan serangan ke wilayah al-Shier di depan persimpangan desa Kafr al-Tawn. Keduanya terletak di Hama, jalan raya Mhardeh. Dan, pejuang oposisi Jaisy al-Ezaa menggagalkan serangan itu, bahkan menghancurkan dua tank pasukan Asad.

Baca Juga

Di depan Kota Qamhana, bentrokan dahsyat terjadi antara pejuang oposisi dengan pasukan teroris Asad, “Hizbullah” dan milisi asing dukungan Iran.

Pejuang oposisi melancarkan serangan untuk membebaskan kota-kota dan desa-desa di Hama utara lebih dari sepekan ini. (EZ/salam-online)

Sumber: Orient-News

Baca Juga