Khamenei Sebut Presiden Trump ‘Pelaku Utama’ Aksi Protes di Iran yang Menewaskan Ribuan Orang

Donald Trump dan Ali Khamenei

SALAM-ONLINE.COM: Pemimpin Tertinggi Iran, Ali Khamenei, mengatakan bahwa Presiden AS Donald Trump adalah “pelaku utama” di balik korban jiwa ribuan dan kerusakan selama berlangsungnya unjuk rasa besar-besaran yang disebutnya sebagai “pemberontakan” di negara Teluk itu.

Berbicara di hadapan kerumunan di ibu kota Teheran, Sabtu (17/1/2026) seperti dilansir Anadolu, Khamenei mengatakan bahwa selama berlangsungnya aksi protes yang disebutnya sebagai “pemberontakan”, Presiden AS secara pribadi turun tangan dan “mengeluarkan ancaman, serta mendorong dan mendukung para pemberontak”.

“Saya tegaskan bahwa tujuan Amerika dalam pemberontakan baru-baru ini adalah untuk menelan Iran,” katanya.

Unjuk rasa anti-pemerintah atas memburuknya situasi ekonomi dan depresiasi mata uang nasional, rial, yang mencapai rekor, meletus di Teheran akhir bulan lalu dan secara bertahap menyebar ke kota-kota lain di seluruh Iran.

Pada 8 Januari lalu, aksi protes berubah menjadi kekerasan setelah putra mantan raja Iran yang berbasis di AS mendesak orang-orang untuk turun ke jalan memprotes pemerintah.

Di tengah bentrokan jalanan yang sengit antara demonstran dan personel keamanan, ratusan korban jiwa dilaporkan, terutama di provinsi-provinsi barat.

Polisi mengklaim bahwa protes damai tersebut “dibajak oleh para perusuh”, yang, menurut klaim mereka, didukung oleh badan intelijen AS dan “Israel”.

Serangan dilaporkan terjadi di gedung-gedung pemerintah, kantor polisi, toko-toko, bank, dan masjid di seluruh negeri, termasuk di Teheran, menyebabkan kerugian ratusan juta dolar, menurut perkiraan awal.

Jumlah korban tewas resmi belum diketahui, tetapi perkiraan tidak resmi berkisar ribuan.

Baca Juga

Khamenei mengatakan bahwa AS, sejak Revolusi Iran 1979, telah berupaya untuk “memulihkan dominasinya” di Iran.

Ia mengatakan bahwa di masa lalu, tokoh-tokoh media Barat terlibat, tetapi kali ini, presiden AS “sendiri mendorong para penghasut”, merujuk kepada para pengunjuk rasa bersenjata.

Ia menuduh AS dan “Israel” “mengidentifikasi dan melatih” individu-individu tertentu di dalam Iran “untuk menciptakan ketakutan dan melakukan penghancuran”. Menurutnya, pasukan penegak hukum telah menangkap “sejumlah besar dari mereka”.

Khamenei juga mengatakan bahwa para “perusuh” membakar 250 masjid di seluruh negeri dan menyerang bank serta toko-toko.

Ia menegaskan bahwa Iran tidak menginginkan perang tetapi tidak akan membiarkan “para penjahat domestik dan internasional” lolos tanpa hukuman.

Ia juga mencatat tentang situasi ekonomi di negara itu, yang kondisinya tidak baik, termasuk terdampaknya mata pencaharian masyarakat.

Khamenei menyerukan kepada pihak berwenang untuk bekerja dengan “keseriusan yang lebih besar” dalam menyediakan barang-barang penting, pakan ternak, makanan, dan persediaan yang dibutuhkan masyarakat.

Pernyataannya disampaikan setelah Trump mengatakan bahwa ia telah menunda rencana untuk menyerang Iran, karena negara itu telah berhenti mengeksekusi para pengunjuk rasa.

Lembaga peradilan Iran mengatakan bahwa sejauh ini, tidak ada seorang pun yang terlibat dalam aksi protes yang dijatuhi hukuman mati. (ib)

Baca Juga