Diberitakan Gelar Pertemuan Rahasia dengan Mossad ‘Israel’, Iran Membantah

TEHRAN (SALAM-ONLINE): Kementerian Luar Negeri Iran pada Senin (28/5/2018) membantah laporan tentang “pertemuan rahasia” yang diadakan di Amman, Yordania, baru-baru ini antara pejabat Iran dengan petinggi badan intelijen “Israel”, Mossad.

Kantor Berita Iran yang dikelola pemerintah mengutip juru bicara Departemen Luar Negeri Bahram Qassemi, mengatakan “tidak ada pembicaraan yang digelar” antara pejabat Iran dengan badan intelijen “Israel” (Mossad) di ibu kota Yordania itu.

Pada Minggu (27/5), Elaph, situs berita berbahasa Arab berbasis di London yang dimiliki oleh seorang pengusaha Saudi, mengutip “peserta” pada pertemuan yang disebutkan itu. Mengutip “peserta” pertemuan rahasia itu, Elaph mengungkapkan duta besar Iran untuk Yordania, bersama beberapa pejabat keamanan Iran, telah bertemu dengan badan intelijen “Israel”, Mossad, di Amman.

Baca Juga

Di antara isi pertemuan itu, menurut Elaph, kedua pihak sepakat bahwa ke depannya milisi “Hizbullah” Lebanon dan milisi Syiah dukungan Iran lainnya akan menahan diri dari keterlibatan perang di Suriah. Dengan kata lain, Syiah “Hizbullah” dan milisi Syiah lainnya untuk masa mendatang tak akan mengambil bagian dalam konflik antara rezim Asad di Suriah dengan pasukan oposisi di dekat perbatasan Yordania-Suriah. (S)

Sumber: Anadolu Agency

Baca Juga